BOGOR, PARUNGPANJANG (18/11) || jurnalismerahputih.com - Guna untuk merasakan lebih dekat dengan masyarakat dan sekaligus menyambung tali silaturahmi Calon Legislatif periode 2024-2029 Dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) melakukan kunjungan ke Pendopo Ras Center Desa Cikuda kecamatan Parung Panjang Bogor Sabtu (18/11/2023).
Rombongan para Calon Legislatif yang terdiri Dr H Rahmat Yasin.MM didampingi Hj Elly Rahmat Yasin dan Nina Kurniasih S.E.selaku Calon Legislatif DPRD didampingi wakil I, II dan III serta ketua Fraksi. Langsung disambung oleh kepala Desa Cikuda H Raden Agus Sutisna. kepala Desa Lumpang H M Rodis Faisal. Serta perangkat lainnya.
Kedatangan rombongan anggota Dari Partai Persatuan Pembangunan Kabupaten Bogor. ini disambut langsung Kepala Desa Cikuda H Raden Agus Sutisna juga Kepala Desa Lumpang H M Rodis Faisal. bersama dengan para asisten dan juga para anggota yang lainya,
Terpantau juga hadir dari beberapa perwakilan Kecamatan seperti Parung Panjang Kecamatan Rumpin, Cigudeg dan Kecamatan Tenjo.
Kepala Desa Cikuda H Raden Agus Sutisna mengapresiasi Kedatangan para 3 Calon Legislatif dari partai PPP ini.
Dikatakannya bahwa mereka secara langsung bertatap muka dengan akar rumput yang ada di beberapa kecamatan dan desa dalam Kabupaten Bogor hal ini tentulah sangat penting karena kedepan apabila ketiganya berhasil menduduki posisi sebagai anggota DPRD Kabupaten Bogor tentu akan merespon berbagai masukan dari masyarakat khususnya yang datang dari desa kita desa cikuda yang tercinta ini.
Sebagaimana juga kita ketahui bersama bahwa beliau-beliau ini sangat mengedepankan pelayanan bagi masyarakat terutama dengan pengadaan ambulans sebagai transportasi masyarakat yang menggunakannya sekaligus pengadaan sarana mobil sampah sebagai wujud untuk membantu meningkatkan kebersihan di wilayah kita jelasnya.
Setelah pertemuan ini para caleg didampingi tim melakukan kunjungan keliling desa guna menyapa masyarakat sekaligus bersosialisasi dan dalam kesempatan ini juga ketiganya memohon doa restu dan dukungan dari seluruh masyarakat agar dapat melaksanakan amanah masyarakat untuk 5 tahun yang akan datang [Raden Oji jmp]
Social Header