Breaking News

Polri kawal dan amankan aksi penyampaian pendapat di DPR RI


JAKARTA (06/11) || jurnalismerahputih.com - Hari ini Senin, 6 November 2023  akan menyampaikan aksi penyampaian pendapat di depan Gedung DPR RI di kawasan Tanah Abang - Jakarta Pusat yang di lakukan oleh elemen Forum Passing Grade ( P ) Kementrian Agama RI ( FPG - Kemenag RI). 

Berkaitan dengan aksi tersebut, Polri menerjunkan anggotanya untuk mengawal dan mengamankan jalannya aksi agar berjalan aman, tertib dan damai sesuai dengan ketentuan Undang Undang penyampaian pendapat di muka umum. 

Kepala Kepolisian Resort Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, S.H, S.I.K, M.Si dalam keterangan tertulisnya kepada awak media mengatakan bahwa, " Kami menerjunkan 247 personil Polres Metro Jakarta Pusat untuk mengawal aksi ini. Fokus keamanan di depan Gedung DPR RI. Tidak ada pengalihan arus lalu lintas, namun demikian kami akan melihat eskalasi di lapangan nantinya".

"Semoga aksi hari ini berjalan dengan aman, tertib dan lancar tanpa mengorbankan kepentingan masyarakat lainnya agar esensi penyampaian pendapatnya tersampaikan dengan baik", demikan tutup Kapolres Metro Jakarta Pusat. [red/jmp]
© Copyright 2022 - JURNALIS MERAH PUTIH