Breaking News

Apel Penyambutan dan Pelepasan, Kapolres Muara Enim

MUARA ENIM

Jurnalismerahputih.com-Tongkat Kepemimpinan di Polres Muara Enim kembali berganti, seiring dengan Mutasi Jabatan di lingkungan Polda Sumsel yang ditandai dengan Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) dipimpin Kapolda Sumsel Irjen Pol A. Rachmad Wibowo, SIK, Selasa (2/1/24).

Dalam upacara Sertijab yang dilaksanakan di Lounge Ampera Lantai 7 Mapolda Sumsel, Jabatan Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Muara Enim yang semula dijabat oleh AKBP Andi Supriadi, SH, SIK, MH. resmi beralih kepada AKBP Jhoni Eka Putra, SH, SIK, MM yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya Sedang AKBP Andi Supriadi, SH, SIK, MH. dimutasi menduduki jabatan baru sebagai Kapolres Musi Rawas.

Prosesi penyambutan dan pelepasan digelar pada hari Rabu tanggal 03 Januari 2024 dalam apel penyambutan Kapolres Muara Enim AKBP Jhoni Eka Putra, SH, SIK, MM dan pelepasan AKBP Andi Supriadi, SH, SIK, MH di halaman depan Mapolres Muara Enim.

Selesai pelaksanaan tradisi penyambutan acara dilanjutkan Laporan Kesatuan Dalam Rangka Serah Terima Jabatan Kapolres Muara Enim di Ruangan Rupatama Polres Muara Enim.

Dalam laporan kesatuan tersebut, selain memperkenalkan para pejabat utama Polres Polres Muara Enim, AKBP Andi Supriadi, SH, SIK, MH memaparkan situasi umum, letak geografis, Sumber Daya Manusia, jumlah personel, dan bangunan kantor di Mapolres Muara Enim.

Setelah itu acara dilanjutkan dengan pelepasan  AKBP Andi Supriadi, SH, SIK, MH dan Ny. Meita Andi Supriadi dengan, sejumlah personel Polres Muara Enim berdiri saling  berpamitan dengan seluruh anggota Polres Muara Enim dan Bhayangkari.

Dekat pintu gerbang Polres Muara Enim, mantan Kapolres Muara Enim AKBP Andi Supriadi, SH, SIK, MH beserta Ny Meita Andi Supriadi kemudian diantar menuju mobil yang sudah di siapkan.

Acara pelepasan ini sangat mengharukan, tampak beberapa PJU dan anggota Polres Muara Enim  serta Bhayangkari meneteskan air mata, melepas kepergian AKBP Andi Supriadi, SH, SIK, MH dan Ny. Meita Andi Supriadi

Apel penyambutan dan pelepasan tersebut dihadiri oleh Waka Polres Muara Enim Kompol CS. Panjaitan, SE, MSi, jajaran PJU Polres Muara Enim, Kabag, Kasat, Kasi, Kapolsek jajaran Polres Muara Enim, Pengurus Bhayangkari Cabang Muara Enim dan seluruh personel Polres Muara Enim.


(Fikri/Jmp/Rl)

© Copyright 2022 - JURNALIS MERAH PUTIH