BENGKULU || Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78, Korem 041/Gamas Bengkulu menggelar berbagai kegiatan, salah satunya jalan sehat.
Kegiatan jalan sehat ini akan digelar Sabtu 24 Februari 2024 dengan star dan finish di Makorem dengan jarak tempuh 3 Km dengan waktu terdepan 36 menit.
Hal ini dikatakan Kapenrem 041/Gamas, Kapten Inf Sukriyanto dalam rilisnya, Jumat (23/02/2024).
Kapenrem mengatakan, Untuk jumlah peserta sementara waktu pagi ini per pukul 08.20 WIB sudah mencapai 9.532 orang peserta dan jumlah tersebut akan terus bertambah. Sebab, waktu pendaftaran belum ditutup.
Dengan jalan sehat, selain mendapatkan tubuh yang sehat dan kuat, para peserta yang beruntung bisa membawa pulang doorprize utama berupa sepeda motor.
Tidak hanya itu, masih banyak doorprise menarik lainnya seperti kulkas, mesin cuci, TV, Dispenser, kipas angin, Ricecooker, kompor gas, setrika, helm, dan hadiah hiburan lainnya.
Selain jalat sehat, juga dilakukan acara syukuran dengan potong tumpeng dan doa syukur. Selanjutnya ada juga, Bazar sembako murah yang digelar oleh bulog dan Stand- stand UMKM serta rombong pedagang kaki lima.
Kemudian, untuk memeriahkan acara tersebut, para peserta akan dihibur oleh Kolesterol Band. Band ini merupakan band terbaik dan idola anak muda Bengkulu.
Ayo buruan, jangan sampai anda ketinggalan. Sebab, selain mendapatkan tubuh yang sehat, tentu hadiahnya sangat menggiurkan bagi anda yang beruntung.
Silahkan hubungi panitia di Makorem 041/Gamas Bengkulu di Padang Harapan, Kota Bengkulu. Pendaftaran secara gratis.
Social Header