Breaking News

Perlombaan dan Eksibisi Bakal Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024

JAKARTA (15/11) || jurnalismerahputih.com - Pelaksanaan Jakarta Sport Festival 2024 di Teater dan GOR Bulungan Jakarta pada 16 dan 17 November 2024 bakal dimeriahkan door price dan eksibisi beragam Induk Organisasi Olahraga yang bernaung di Komite Olahraga Masyarakat Indonesia -KORMI. 

Ajang Pesta Olahraga warga ini akan dimulai pagi hari dengan seremoni pembukaan dan pameran atau eksibisi. 

Selain lomba yang dilaksanakan sembilan Inorga, yaitu Balance Bike, Senam Taichi, SilatP Tradisional, Street Soccer, Skateboard, Senam Kebugaran, Line Dance, Cheerleading, dan Binaraga Fisik, puluhan Inorga yang belum diperlombakan akan menggelar pameran dengan membuka stand masing-masing di lokasi Theater dan GOR Bulungan Jakarta Selatan. 

Menurut Indra Kemalsyah Aziz Nasution, Ketum PERBAFI - Persatuan Binaraga dan Fisik Indonesia, yang juga Ketua Panitia, kegiatan olahraga masyarakat yang diprakarsai tokoh nasional Adil Hakim ini bakal seru dan ramai karena peserta yang hadir mengikuti perlombaan ini berasal dari seluruh Indonesia atau dari 38 Provinsi. 

"Peserta sebagian besar sudah siap berlomba. Kami sangat berterima kasih kepada pak Adil Hakim atas prakarsa beliau acara ini bisa digelar," ujar Kemal saat press conference di Rumah Maroko baru-baru ini di Jakarta. 

Senada dengan itu, Ketua Umum Asosiasi Perguruan Pencak Silat Budaya Indonesia (APPSBI) Awang Suwanda menyampaikan apresiasi atas fasilitas perlombaan yang disiapkan KORMI melalui Jakarta Sport Festival ini," ujar Awang. 

M Jaelani Saputra atau yang biasa dipanggil Bang Jae, Ketua Umum Perkumpulan Street Soccer Indonesia (PERSSOCI) mengaku bangga karena pembinaan pesepak bola nasional juga lahir dari olahraga street soccer. 

"Pada saat PON lalu ada beberapa atlit yang ternyata jebolan binaan PERSSOCI. Dan kali ini kami perlu menyampaikan terima kasih karena mendapat kesempatan mempertandingkan olah raga ini di JSF sebagai bagian dari pembinaan," ungkap bang Jae. 

Sementara itu Ketua Umum Persatuan Olahraga Pernafasan Indonesia (PORPI) Perdaningrum Yuniarti mengatakan olahraga pernapasan ini bukan merupakan olahraga prestasi. "Kami lebih pada olahraga masyarakat untuk kebugaran dan kesehatan," ujar Yuniarti. 

Firman Kurniawan selaku Ketua Umum Asosiasi BMX Indonesia (ABI) juga mengaku senang olahraga BMX bisa dipertandingkan pada JSF 2024 kali ini. 

"Terima kasih pak Adil Hakim sudah memfasilitasi ABI dalam JSF kali ini," tuturnya. 

Apresiasi atas pelaksanaan JSF 2024 juga disampaikan Ketum Universal Line Dance (ULD) Lucy Sujadi, Ketum ASKI Eny Riangwati Tanzil, pimpinan Komunitas Indonesia Skateboard (KIS) Mirza, dan Ketua Umum Indonesian Cheer Association (ICA) Dian Anggaraini. 

Jakarta Sport Festival tahun 2024 ini dilaksanakan atas inisiatif Adil Hakim dengan menggandeng Datuk Hakim Foundation. 

Adil Hakim yang merupakan pengusaha sukses lulusan S1 Florida Institute of Technology dan S2 NUS LKY School of Public Policy ini, bakal mencalonkan diri sebagai Ketum KORMI. 

Ia mengaku menggelar kegiatan ini sebagai tantangan kepada daerah lain untuk menggelar kegiatan serupa di masing-masing provinsi. 

"Ini semacam template yang bakal menjadi agenda nasional di berbagai daerah. Saya hanya memulai dari Jakarta. Dan KORMI akan kita buat menjadi semakin dikenal lewat kegiatan seperti ini dan nanti bakal melibatkan seluruh Inorga," kata Adil. 

"Ayo warga Jakarta hadir dan meriahkan Jakarta Sport Festival. Banyak kegiatan dan doorprice saat acara pembukaan besok pagi," pungkas Adil mengajak warga menuhi kegiatan perlombaan JSF di GOR Bulungan Jakarta Selatan. [red/jmp]
© Copyright 2022 - JURNALIS MERAH PUTIH